Wisata Termahal di Dunia |
Wisata Termahal di Dunia - Paket wisata satu ini bisa disebut yang termahal di dunia. Bagaimana tidak, Anda akan dibawa keliling dunia melihat semua Situs Warisan Dunia UNESCO.
Sebuah situs perjalanan wisata menawarkan wisatawan kesempatan untuk mengunjungi semua Situs Warisan Dunia UNESCO di dunia dalam perjalanan keliling dunia selama dua tahun. Perjalanan ini digagas oleh VeryFirstTo.com, dengan biaya yang tentu tidak murah. Anda harus menyiapkan anggaran sebesar 445 ribu Poundsterling per orang untuk mengikutinya.
Perjalanan akan dilalui dengan jalur darat dan udara, dengan kelas penerbangan bisnis atau superior yang mewah. Akomodasinya pun super mewah, seperti Hotel Sandy Lane di Barbados, Hotel George V di Paris, The Plaza di New York, The Ritz-Carlton di Moskow, dan The Taj Mahal Palace di Mumbai. Akan ada 962 Situs Warisan Dunia UNESCO yang akan dikunjungi, termasuk Stonehenge, Piramida Giza, Pulau Paskah, Machu Pichu, dan Vatikan.
Untuk mengikuti perjalanan ini, minimal pesertanya dua wisatawan. Sementara, biaya yang ditanggung sudah termasuk donasi 5.000 Poundsterling untuk UNESCO.
"Ini adalah perjalanan wisata paling menarik yang kami buat, dan akan jadi petualangan yang tak hanya bisa dibayangkan," kata Andrew Barker, Managing Director Hurlingham Travel, yang bekerja sama dengan situs tersebut, seperti dikutip dari Telegraph.
Sebelumnya, situs VeryFirstTo pernah menawarkan paket wisata ke ruang angkasa dan wisata di antara jutaan bunga mawar.
Sebuah situs perjalanan wisata menawarkan wisatawan kesempatan untuk mengunjungi semua Situs Warisan Dunia UNESCO di dunia dalam perjalanan keliling dunia selama dua tahun. Perjalanan ini digagas oleh VeryFirstTo.com, dengan biaya yang tentu tidak murah. Anda harus menyiapkan anggaran sebesar 445 ribu Poundsterling per orang untuk mengikutinya.
Perjalanan akan dilalui dengan jalur darat dan udara, dengan kelas penerbangan bisnis atau superior yang mewah. Akomodasinya pun super mewah, seperti Hotel Sandy Lane di Barbados, Hotel George V di Paris, The Plaza di New York, The Ritz-Carlton di Moskow, dan The Taj Mahal Palace di Mumbai. Akan ada 962 Situs Warisan Dunia UNESCO yang akan dikunjungi, termasuk Stonehenge, Piramida Giza, Pulau Paskah, Machu Pichu, dan Vatikan.
Untuk mengikuti perjalanan ini, minimal pesertanya dua wisatawan. Sementara, biaya yang ditanggung sudah termasuk donasi 5.000 Poundsterling untuk UNESCO.
"Ini adalah perjalanan wisata paling menarik yang kami buat, dan akan jadi petualangan yang tak hanya bisa dibayangkan," kata Andrew Barker, Managing Director Hurlingham Travel, yang bekerja sama dengan situs tersebut, seperti dikutip dari Telegraph.
Sebelumnya, situs VeryFirstTo pernah menawarkan paket wisata ke ruang angkasa dan wisata di antara jutaan bunga mawar.