5 Pesta Gadget Tercanggih di Dunia

Tuesday, January 15, 2013

 Consumer Electronics Show (CES) yang tengah berlangsung di Las Vegas, Amerikat Serikat selalu jadi ajang pamer berbagai vendor untuk memperkenalkan teknologi anyar mereka. Lalu bagaimana dengan tahun ini, apa yang kira-kira akan mencuri perhatian?

Dalam laporan yang dikeluarkan Huffington Post dan dikutip  dari DetikInet, setidaknya ada 5 tren teknologi yang akan mendominasi CES, yakni:

1. 3D TV Tanpa Kacamata
Kehadiran TV 3D memang sudah ada sejak beberapa waktu lalu, begitupun yang dirilis tanpa kacamata. Namun kehadiran perangkat tersebut diyakini bakal kianbooming pada tahun ini. 

Deretan TV 3D nantinya akan semakin banyak yang bebas kacamata untuk dinikmati. Harganya pun dipercaya akan semakin miring, tak lagi seeksklusif dulu.

Hal ini ditegaskan oleh Chief CES Gary Shapiro yang menyebut bahwa 3D adalah sebuah fitur, bukan sebuah kategori baru dari industri TV.

2. Ultrabook
Apa definisi ultrabook? Singkatnya adalah komputer jinjing yang tipis namun bertenaga, mampu diajak bermain dengan komputasi berat. Sejumlah vendor sejatinya sudah ada yang 'pemanasan' dengan merilis ultrabook mereka. 

Nah, pada CES -- di mana sorotan mata penggila gadget dunia tertuju ke acara ini -- deretan vendor lain dipercaya akan turut unjuk gigi dengan perangkat ultrabook. Sebut saja nama Acer dan Lenovo.

Hanya saja untuk saat ini, ultrabook masih terbilang barang 'mewah'. Terlihat dari banderol harganya yang minimal di angka belasan ribu dolar AS.

3. OLED dan Connected TV
OLED alias Organic Light Emitting Diode disebut-sebut hadir dengan teknologi yang hemat energi. Teknologi ini akan membuat TV kian ramping dan tampil dengan warna yang lebih kaya, serta kontras dan resolusi yang lebih baik.

LG menjadi salah satu vendor yang pamer teknologi OLED. Bahkan dengan bentang layar selebar 55 inch, display OLED LG ini diklaim terbesar di dunia. Display OLED ini sangat tipis, dengan ketebalan 5 mm dan akan dibenamkan di TV terbaru LG dengan rasio kontras lebih dari 100.000:1.

4. Mobil Pintar
CES tak cuma ajang bagi vendor gadget, pabrikan mobil pun diberi kesempatan untuk memperkenalkan teknologi baru mereka. Dalam CES sendiri nantinya akan ada keynote speech dari CEO Ford dan Mercedes yang akan mengumbar inovasi mereka untuk menciptakan solusi mobil pintar.

Salah satunya adalah kehadiran aplikasi mobile yang dapat mengendalikan mobil seperti MyFord Mobile App besutan Ford. Aplikasi ini dikatakan juga bakal membantu pengguna mobil listrik untuk mencari stasiun pengisian bahan bakar.

5. iStuff
Seperti biasa, Apple tak akan menghadiri CES. Namun vendor yang memproduksi aplikasi, perangkat dan aksesoris yang terkait iPhone dan iPad diyakini akan bertebaran di CES

Bahkan disebutkan CES akan memiliki 'iLounge', sebuah area berisi 300 peserta eksibisi yang membuka 'lapaknya' fokus untuk mensupport produk-produk Apple.

 

Blog Archive